Tuesday, February 21, 2017

Proses Pembuatan Film

Proses Pembuatan Film


Oke guys kali ini admin mau Posting Tentang Proses Pembuatan Film
ini cocok banget buat kalian yang asalnya dari Multimedia sekaligus mencoba skill kalian

Untuk para Gaptekers yang dari Multimedia bisa berkolaborasi dengan Gaptekers yang asalnya dari Broadcasting




Untuk awal bikin Film itu proses nya gimana sih ?

admin kasih tau
dalam proses Pembuatan film hingga akhir ada 3 Tahapan :

1. Praproduksi

 Didalam Praproduksi ini proses pembuatan film di mulai dari gagasan / ide sebuah cerita Film, Hingga akhirnya terbentuk didalam Naskah. Biasanya disini Ide dimulai dari Seorang Produser ataupun Penulis naskah. biasanya produser penulis naskah didalam Praproduksi mengadakan namanya rapat kecil atau istilahnya Front Line untuk membahas Konsep cerita, isi cerita, setiap adegan (scene), Peralatan yang dibutuhkan, wardobe yang dibutuhkan, pemain yang di inginkan, serta budget yang dikeluarkan dan dimana saja lokasi dalam setiap Scene. Semua harus lebih detail dan jelas untuk memudahkan di dalam kegiatan Produksi. Setelah itu kemudia pemilihan Crew yang harus tepat pembagian job desk yang sesuai dengan skill atau kemampuan masing masing. setelah semua sudah dibahas tentunya harus di rekap agar tidak ada yang tertinggal.

- Naskah
- Rundown ( Schedule )
- Breakdown Sheet
- Properti list
- Wardrobe List
- Budgeting

mungkin itu cuma sebagian sebenernya masih banyak yang harus ditulis atau klo leebih lengkap biasanya ditulis di dalam satu proposal. jika disusun di proposal nantinya kalian bisa lebih mengatur untuk lebih detail dan untuk pengajuan ke sponsor jika film kalian ingin lebih banyak di tonton.

2. Produksi

 Nah disini adalah hasil yang ada di dalam Praproduksi untuk dikeluarkan semua hasil ide ide yang kalian tulis di dalam sebuah kertas untuk dijadikan sebuah karya dalam bentuk Film. pada saat Produksi semua harus mengikuti yang pertama ketentuan yang sudah dibahas pada saat Praproduksi. dan yang kedua mengikuti aturan dari seorang sutradara. jadi kebanyakan  pada saat produksi kesalahpahaman di lapangan terjadi miss komunikasi antara crew dengan sutradara. jadi untuk meminimalisir itu pada saat sebelum produksi semua crew ataupun anggota beserta semua jajaran atas harus hadir untuk pematangan materi.


3. Pascaproduksi

 disini adalah akhir dari sebelumnya proses produksi. disini adalah pengumpulan materi atau file rekaman untuk dijadikan bahan untuk editor. pertama yaitu adalah proses edit penggabungan Frame dari Scene 1 sampai dengan selesai. ada namanya juga proses pembersihan audio. Para Gaptekers pastinya nanti akan mengalami itu namanya Noise audio yaitu audio yang masuk berlebihan (over) karna audio merupakan nyawa sebuah film. apa enaknya kalian nonton tanpa ada suara. lalu ada namanya itu colouring Film proses dimana sebuah film akan lebih enak dipandang jika warna yang ditampilkan akan indah itu yang disebut color correction. lalu ada juga namanya sound designer ada yang pernah denger istilah backsound musik. nah proses editing tersebut didampingi juga oleh Produser dan Sutradara agar hasilnya lebih bagus.


Oke guys mungkin untuk kali ini sekian dulu
jika ada yang kurang jelas ataupun saran untuk postingan ini
kalian tinggal berikan koment yang ada dibawah


jangan lupa untuk terus update postingan terbaru dari gagapteknoo.blogspot.com
sampai jumpa


Available link for download

No comments:

Post a Comment